28 Maret 2020
GERAKAN BERJEMUR MATAHARI PAGI (GBMP)
Mantren. Gerakan Berjemur Matahari Pagi (GBMP) yang banyak dicanangkan pada akhir-akhir ini. Wabah Covid-19 salah satunya bisa ditangkis dengan cara berjemur. Aktivitas berjemur yang dipraktikkan dengan cara yang tepat justru dapat membuat tubuh mendapatkan vitamin D, terutama di tengah pandemi Covid-19 seperti saat ini.
Tubuh membutuhkan vitamin D untuk pertumbuhan tulang dan pencegahan penyakit, seperti COVID-19 yang disebabkan oleh Covid-19. Tengah hari, mulai dari jam 10 hingga jam 11 siang dikatakan merupakan waktu terbaik untuk berjemur. Jika kamu rutin berjemur di waktu yang tepat ini, tubuh akan mendapatkan asupan vitamin D dalam jumlah yang cukup.
Rentang waktunya pun hanya antara 10 sampai 15 menit saja untuk mencegah kerusakan atau kulit terbakar akibat paparan sinar matahari berlebih. Selain itu, mengingatkan bahwa cahaya matahari yang terbaik adalah yang menyinari tubuh secara langsung, bukan yang sekadar membuat Anda berkeringat.
Jadi usahakan kulit Anda mendapat sinar secara langsung. Jika Anda menggunakan pakaian yang panjang dan menutup tubuh. Sebaiknya carilah tempat yang baik, agar Anda bisa tidak mengenakan pakaian tertutup supaya sinar matahari langsung ke kulit tubuh Anda. Jangan lupa untuk selalu mengaplikasikan Gerakan Berjemur Matahari Pagi guna melindungi dari Covid-19. Selamat mencoba!
Desa Mantren Bahagia, Desa Mantren Sehat
Bravo Desa Mantren