MENG-INSPIRASI!!! PENGUSAHA DI USIA MUDA, SIAPA TAKUT!!
Mantren. Apakah ada diantara teman-teman yang mempunyai cita-cita menjadi seorang pengusaha?? Pasti ada yaa,, meski kebanyakan dari kita takut untuk memulai. Takut gagal, takut keluar uang untuk modal, bingung mau usaha apa, dan masih banyak lagi keraguan yang muncul. Eits, jangan salah yaa, Desa Mantren punya pengusaha yang masih muda dengan omset hingga puluhan juta lho tiap bulannya. Yuk kenalan lebih dekat dengan Mas Bagus dan Mbak Rini.
Pasangan muda Anugerah Bagus Prihandoko dan Rini Tri Pratiwi adalah salah satu pasangan di Desa Mantren yang sukses di usia muda. Masyarakat biasa mereka memanggil mas Bagus dan Mbak Tiwik. Berawal dari tahun 2014, terbentur masalah ekonomi setelah menikah. Maklum saja Mbak Tiwik saat itu masih berstatus mahasiswa Pasca Sarjana di Universitas Sebelas Maret Surakarta. Pasangan ini mulai mencoba berbagai jenis usaha, mulai dari berjualan durian, handphone, accecoris handphone dan sebagainya. “Jenis usaha apapun dijalani untuk biaya kuliah”, jelas Mbak Tiwik tetap dengan intonasi yang penuh semangat.
Hingga pada tahun 2015, memulai produksi Batu Bakar Modern “AR Watoe Jaya” dan perlahan mulai sukses menerima banyak order. “Adanya system jual online sangat membantu pemasaran Batu Bakar Modern kami”, jelas Mas Bagus. Selalu mempertahankan kualitas merupakan syarat utama menjaga kepercayaan konsumen. Saat ini Batu Bakar Modern “AR Watoe Jaya” sudah mendapat kepercayaan konsumen Pulau Jawa dan Luar Pulau Jawa.
Tak berhenti hanya di usaha produksi Batu Bakar Modern, pada tahun 2017 memulai produksi Jemuran yang didesain modern sehingga tidak memakan banyak tempat. Cocok untuk dipasang di rumah dengan lahan terbatas seperti di kompleks perumahan. Tak heran, sejak baru dilaunching, jemuran ini sudah menarik masyrakat untuk membeli.
Selain produksi, ada pula usaha persewaan dekorasi untuk acara lamaran, maupun pernikahan. Kekompakan sebagai pasangan pengusaha sangat terlihat dari banyaknya inovasi. Dengan desain dekorasi rustic yang instagramable dan tentunya dengan harga yang terjangkau, membuat dekorasi ini digemari masyakarat Mantren dan sekitarnya.
Yap, masih ada lagi. Usaha Jual Beli milik mereka berdua juga ada. Penjualan motor mini dan batu alam juga tak kalah sukses.